PT Smartfren Telecom Tbk adalah perusahaan selular berbasis CDMA yang berdiri pada tahun 2002. Pada tahun 2003 perusahaan telah mengakuisisi dua operator telepon yaitu Komselindo dan Metrosel dan beroprasi sebagai penyelenggara jasa selular dengan menggunakan basis teknologi CDMA. Produk layanan yang diluncurkan pertama kali pada desember 2003 adalah layanan selular prabayar dengan merek “fren” dengan basis jaringan CDMA 2000-1X. Pada April 2004 perusahaan meluncurkan selular Fren paskabayar dengan jaringan yang sama pula. Perusahaan juga kembali mengakuisisi satu operator telepon yang berlisensi selular yaitu Telesera, sehingga perusahaan menyelesaikan peralihan sistem telekomunikasi yang dioperasikan ketiga operator berlisensi yang telah diakuisisinya dari sistem selular Analog (AMPS) menjadi sistem selular Digital (CDMA). PT Smartfren Telecom Tbk pada tahun 2006 mengenalkan layanan 3D dengan jaringan CDMA 1X EVDO dan sekaligus mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI) serta memperkenalkan fitur baru pada April 2008 yang diberi nama World Passport, sehingga menjadi perusahaan operator CDMA pertama di dunia yang bergabung dengan asosiasi GSM, yang memungkinkan pelanggan melakukan roaming ke berbagai penjuru dunia baik jaringan CDMA atau GSM. Juga meluncurkan produk FWA prabayar pada bulan Mei tahun 2008 dan produk FWA paskabayar baru diluncurkan pada Mei 2009 dan dibarengi dengan peluncuran Fren duo yaitu layanan Hibrid yang menggabungkan layanan selular dengan FWA dalam satu kartu, juga meluncurkan produk layanan Mobile Data Paskabayar dan prabayar. Tahun 2010 PT Smartfren Indonesia juga meluncurkan 2 kartu perdana yaitu Fren Extra dan Fren Jos. Awal tahun 2011 melakukan aksi korporasi untuk mengakuisisi PT Smart Telecom (Smartel) dan menggabungkan merek dagang menjadi Smartfren, dan melakukan perubahan nama dari PT Mobil- 8 Telecom Tbk menjadi PT Smartfren Telecom Tbk. Pada juni 2011 meluncurkan produk unggulan USB Modem AC 682 dengan kampanye I hate slow dengan maskot baru Mr Kwik.
PT Smartfren Telecom tahun ini memperoleh predikat The Best 4G Service Provider, predikat tersebut karena perusahaan telah memiliki jangkauan lebih dari 78 persen wilayah Indonesia. PT Smartfren Indonesia saat ini sedang membuka prospek kerja 2016 dengan kualifikasi sebagai berikut:
Loker PT Smartfren
Gadget specialist
Persyaratan:
- Pria dan wanita
- Pendidikan minimal D3
- Indek prestasi minimal 2,75
- Tidak gagap teknologi
- Memahami dunia digital
- Mampu mengoperasikan aplikasi mobile
- Berwawasan luas
- Mudah beradaptasi
- Mampu bernegosiasi
- Siap ditempatkan diseluruh wilayah Indonesia
PT Smartfren Telecom Tbk
Head office
Jln Letjen Suprapto, Cempaka Mas Lt 4/55, Kemayoran, Jakarta Pusat
Jakarta 10640
Keterangan lanjut silahkan lihat
disini