Lowongan Kerja Terbaru Bank Jatim -
Bank Jatim (dahulu bernama Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur) adalah
sebuah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Provinsi Jawa Timur. Bank ini didirikan pada tanggal 17 Agustus 1961 dengan bentuk perseroan terbatas (PT), kemudian dalam perkembangannya berubah status menjadi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). PT Bank Jatim menjadi bank devisa sejak tanggal 2 Agustus 1990. Pada tanggal 1 Mei 1999, dalam upayanya untuk meningkatkan profesionalitas dan independensi sebagai pelayan masyarakat di bidang jasa keuangan, Bank Jatim mengubah bentuk badan hukum dari BUMD menjadi Perseroan Terbatas (PT). Bank Jatim berkantor pusat di Surabaya.
Lowongan Kerja Terbaru Bank Jatim -
Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur, yang dikenal dengan sebutan
Bank JATIM, didirikan pada tanggal 17 Agustus 1961 di Surabaya. Landasan hukum pendirian adalah Akte Notaris Anwar Mahajudin Nomor 91 tanggal 17 Agustus 1961 dan dilengkapi dengan landasan operasional Surat Keputusan Menteri Keuangan Nomor BUM.9-4-5 tanggal 15 Agustus 1961.
Selanjutnya berdasarkan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1962 tentang Ketentuan Pokok Bank Pembangunan Daerah dan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 1967 tentang Pokok-Pokok Perbankan, pada tahun 1967 dilakukan penyempurnaan melalui Peraturan Daerah Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur Nomor 2 Tahun 1976 yang menyangkut Status Bank Pembangunan Daerah dari bentuk Perseroan Terbatas(PT) menjadi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).
Peraturan Pemerintah Daerah tersebut disahkan oleh Menteri Dalam Negeri dalam Surat Keputusan No. Pem.10/5/26-18 tanggal 31 Januari 1977 dan diumumkan dalam Lembaran Daerah Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur Tahun 1977 Seri C no. I/c tanggal 1 Februari 1977. Peraturan Daerah tersebut mengalami beberapa perubahan, dan terakhir diubah dengan Peraturan Daerah No. 11 Tahun 1996, Tanggal 30 Desember 1996 yang disahkan oleh Menteri Dalam Negeri dengan Surat Keputusan No. 584.35-280 Tanggal 21 April 1997
Secara operasional dan seiring dengan perkembangannya, maka pada tahun 1990 Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur meningkatkan statusnya dari Bank Umum menjadi Bank Umum Devisa, hal ini ditetapkan dengan Surat Keputusan Bank Indonesia Nomor 23/28/KEP/DIR tanggal 2 Agustus 1990.
Untuk memperkuat permodalan, maka pada tahun 1994 dilakukan perubahan terhadap Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 1992 tanggal 28 Desember 1992 menjadi Peraturan Daerah Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur Nomor 26 Tahun 1994 tanggal 29 Desember 1994 yaitu merubah Struktur Permodalan/Kepemilikan dengan diijinkannya Modal Saham dari Pihak Ketiga sebagai salah satu unsur kepemilikan dengan komposisi maksimal 30%.
Dalam rangka mempertahankan eksistensi dan mengimbangi tuntutan perbankan saat itu, maka sesuai dengan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 1997 telah disetujui perubahan bentuk Badan Hukum Bank Pembangunan Daerah menjadi Perseroan Terbatas. Berdasarkan Pasal 2 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 1 Tahun 1998 tentang Bentuk Badan Hukum Bank Pembangunan Daerah, maka pada tanggal 20 Maret 1999 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Propinsi Daerah Tingkat I Jawa Timur telah mensahkan Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 1999 tentang Perubahan Bentuk Hukum Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur dari Perusahaan Daerah (PD) menjadi Perseroan Terbatas (PT) Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur.
Sesuai dengan Akte Notaris R. Sonny Hidayat Yulistyo, S.H. Nomor 1 tanggal 1 Mei 1999 yang telah ditetapkan dengan Surat Keputusan Menteri Kehakiman Nomor C2-8227.HT.01.01.Th tanggal 5 Mei 1999 dan telah diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia tanggal 25 Mei 1999 Nomor 42 Tambahan Berita Negara Republik Indonesia Nomor 3008, selanjutnya secara resmi menjadi PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur.
Anggaran Dasar Bank telah mengalami beberapa kali perubahan. Perubahan pada tahun 2006 tercantum dalam akta yang dihadapan Notaris Untung Darnosoewirjo, S.H., No.108 tanggal 27 April 2006 berkaitan dengan penambahan kegiatan Unit Usaha Syariah dan perubahan jumlah saham seri A dan seri B, dan perubahan tersebut telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, dalam Surat Keputusan No.W10-00182.HT.01.04-TH.2007 tanggal 7 Februari 2007. Perubahan pada tahun 2007 berkaitan dengan tambahan modal dasar Bank dan komposisi jumlah saham seri A dan B, dan perubahan tersebut telah disahkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No.C-07001HT.01.04-TH.2007 tanggal 17 Desember 2007.
Di tahun 2008, berdasarkan Berita Acara Rapat Umum Pemegang Saham seperti yang dituangkan dalam akta No.56 tanggal 17 April 2008 yang dibuat oleh Untung Darnosoewirjo, S.H., berkaitan dengan tambahan modal dasar Bank dan komposisi jumlah saham seri A dan B dan juga penyesuaian anggaran dasar perseroan berdasarkan Undang-undang No.40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas, yang diperbaharui dalam Akta No.38 tanggal 30 Desember 2008 yang dibuat dihadapan Notaris Untung Darnosoewirjo, S.H., dan telah memperoleh persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia No.AHU-15113.AH.01.02.Tahun 2009 tertanggal 23 April 2009.
Selanjutnya Anggaran Dasar telah mengalami beberapa kali perubahan, terakhir dengan Surat Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia perihal Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk disingkat menjadi PT Bank Jatim Nomor AHU-AH.01.10-31887 tanggal 31 Agustus 2012
VisiMenjadi bank yang sehat berkembang secara wajar serta memiliki manajemen dan sumber daya manusia yang profesionalMisiMendorong pertumbuhan ekonomi daerah serta ikut mengembangkan usaha kecil dan menengah serta memperoleh laba optimalPENJELASAN VISIDalam menjalankan bisnis dan mengembangkan usaha Bank Jatim secara sehat serta untuk memperoleh hasil yang optimal, Bank Jatim berupaya melaksanakan kegiatannya dengan tetap berpegang pada peraturan perundangundangan yang berlaku serta prinsip tata kelola perusahaan yang baik. Untuk melaksanakan hal tersebut dibutuhkan Sumber Daya Manusia dengan integritas dan loyalitas yang tinggi, mempunyai jiwa melayani dan bertindak profesional.
PENJELASAN MISIPeningkatan pertumbuhan perekonomian daerah merupakan tujuan utama Bank Jatim dalam melaksanakan kegiatan usahanya yang diaplikasikan dalam pemberian bantuan permodalan bagi usaha-usaha yang produktif baik dalam bidang UMKMK maupun usaha berskala besar, disamping itu berupaya memperoleh laba yang optimal merupakan tujuan yang diharapkan agar semakin menambah kepercayaan stakeholder terhadap kinerja Bank Jatim.
Untuk mencapai visi perusahaan yaitu menjadi kelompok bisnis terkemuka di Indonesia yang memberikan pelayanan terbaik kepada stakeholder-nya,
Bank Jatim sedang mencari pemuda - pemudi terbaik yang sangat kompeten dan termotivasi diri untuk mengisi posisi
lowongan kerja terbaru 2015.Dalam rangka memperluas jaringan
bisnis terbaru bulan Mei 2015 dan untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia
Bank Jatim di Lowongan Terbaru posisi :
BANYAK POSISI LOWONGAN KERJAPada
hari ini Mei 2015 Bank Jatim kembali membuka kesempatan berkarir atau membuka
Lowongan Kerja Terbaru Bulan Mei 2015 untuk lulusan terbaru dengan kualifikasi sebagai berikut:
Posisi Lowongan :REKRUTMEN PEGAWAI BARU TAHUN 2015 TAHAP II
PT BANK PEMBANGUNAN DAERAH JAWA TIMUR Tbk
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk membuka kesempatan bagi professional muda dengan integritas tinggi serta komitmen tinggi, untuk bergabung sebagai:
- KREDIT (AK)
- JUNIOR AUDIT (JA)
- TEKNOLOGI INFORMASI (TI)
- PEMBIAYAAN SYARIAH (APS)
Kelengkapan berkas lamaran :yang harus dibawa pada saat lolos dan menerima panggilan untuk mengikuti tahapan selanjutnya :
(tidak dikirimkan melainkan dibawa langsung oleh pelamar)- Surat lamaran
- Daftar Riwayat Hidup / Curiculum Vitae (CV)
- Fotokopi KTP yang masih berlaku
- Fotokopi Kartu Keluarga
- Fotokopi ijasah yang telah dilegalisir oleh pihak berwenang
- Fotokopi transkrip nilai yang telah dilegalisir oleh pihak berwenang
- Pasfoto berwarna minimal 6 bulan terakhir ukuran postcard seluruh badan 1 lembar
- Pasfoto berwarna minimal 6 bulan terakhir ukuran 4 x 6 = 4 lembar
- Pasfoto berwarna minimal 6 bulan terakhir ukuran 3 x 4 = 2 lembar
- Bagi pelamar posisi Junior Auditor, menyertakan fotokopi sertifikat TOEFL
- Fotokopi Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku dan dilegalisir oleh pihak berwenang
- Surat pernyataan yang telah diunduh dari website dan bermeterai Rp. 6.000,- Download disini
Prosedur Pendaftaran :- Pelamar diwajibkan melakukan registrasi online melalui website www.jtanzilcareer.com, dan setiap pelamar hanya diperkenankan melamar maksimal 1 (satu) posisi.
- Registrasi online akan ditutup pada hari Minggu, 31 Mei 2015 pukul 23.59 Wib.
- Setiap pelamar wajib memantau pengumuman di website www.bankjatim.co.id untuk mengetahu informasi terkini.
- Kualifikasi masing-masing posisi Download disini
Catatan :- Loker 2015 Bank Jatim ditutup : 31 Mei 2015
Bagaimana Anda tertarik untuk bekerja di Bank Jatim ?
Jika anda tertarik dengan
loker terbaru hari ini Bulan Mei 2015 ini yaitu yang memberikan informasi kepada anda tentang :
Lowongan Kerja Terbaru Bank Jatim, Silahkan Kirim
REGISTRASI via
ONLINE ke alamat diatas :
Sumber